Mahasiswa SSW Sampang Raih Juara 1 Pencak Silat Trunojoyo Cup 2023

SHARE

(Sampang, 17/07/2023) Kabar gembira kembali mengukir prestasi, Sahila Hamid mahasiswa program study DIII Kebidanan berhasil menjadi juara 1 dalam lomba pencak silat dengan mengangkat tema " mempererat solidaritas, bermain dengan sportivitas, berprestasi sampai tak terbatas" yang di adakan oleh Universitas Trunojoyo Madura.

"Saya merasa senang dan bangga dapat juara 1 dalam kejuaraan ini. semoga dengan kejuaraan ini, saya bisa terus mengembangkan prestasi saya". ujar Sahila.

semoga melalui prestasi yang telah diraih dapat meningkatkan kemajuan STIKES Sukma Wijaya Sampang, saya juga berharap semoga teman teman bisa aktif dalam ikut lomba apapun.

 

- Nr